Cara Membuka Casing iPhone 5 / 5s Ori

Cara membuka casing iPhone 5 / 5s pada halaman ini disertai dengan gambarnya untuk membantu pembaca yang ingin sekedar mengetahui saja atau ingin memperbaiki kerusakan yang terjadi di hardware iPhone 5 ini yang mengharuskan anda untuk membongkar kesingnya terlebih dahulu, apalagi kalau baru pertama kali membukanya maka sangat diperlukan tutorialnya agar tidak terjadi kesalahan yang berakibat fatal.

Peralatan Yang Perlu Disiapkan:

  1. iPhone 5 / 5s yang akan dibongkar
  2. Obeng khusus iPhone
  3. Alat tempel pembuka lcd

Cara Bongkar Casing iPhone 5 / 5s:

  1. Matikan iPhone 5 anda
  2. Lihat di bagian bawah iPhone 5 ada dua baut silahkan dibuka menggunakan obeng yang pas
  3. Setelah baut terlepas silahkan tempelkan alat pembuka lcd ke LCD iPhone 5
  4. Pastikan sudah menempel kuat
  5. Selanjutnya silahkan tarik perlahan alat pembuka lcd dengan jempol anda, dikuti tangan satunya mencungkil sekitar lcd dengan alat dimulai dari bagian bawah karena bagian atas terdapat fleksibel.
  6. Sambil ditarik perlahan cungkil juga di bagian samping
  7. Sekarang kesing sudah terbuka, hati-hati jaga bagian atas kesing karena terdapat fleksibel yang rentan putus atau sobek. Jangan buka terlalu lebar.
  8. Selanjutnya untuk membuka baterai, maka buka 3 baut penahannya.
  9. Lalu congkel dengan alat perlahan konektor baterai yang menempel di pcb.
  10. Setelah soketnya terlepas maka anda bisa mencabut baterainya
  11. Selanjutnya terserah anda selain dari mengganti baterai atau ada pekerjaan lainnya.
  12. Untuk menutupnya cukup rapatkan kesing dan ditekan perlahan mulai dari atas
  13. Selesai

Demikianlah tutorial bergambar cara membongkar casing iPhone 5 / 5s untuk memperbaiki hardware di dalam kesingnya semoga bermanfaat.

See also  Cara Membuka Casing Xiaomi Redmi 3 Bergambar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *